Banjir Jakarta Renggut 4 Korban Jiwa


Jakarta, Mediawarga.info (14/02/2015)--Banjir yang melanda Jakarta sepekan terakhir merenggut empat korban jiwa. Tiga di antaranya meninggal tersengat listrik. Satu lainnya hanyut terbawa arus.

"Empat orang meninggal. Ada yang tersengat listrik dan hanyut terbawa arus," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Denny Wahyu, di Jakarta, Jumat (13/2/2015).

Denny mengatakan, tiga korban tersengat setrum berasal dari satu wilayah. Mereka warga Jalan Bisma Timur 1 Blok C 15 Nomor 33, RT 010, RW 009, Kelurahan Papanggo, Jakarta Utara.

Tiga korban tersetrum masing-masing Juminah, 26; Tukiyem, 41; dan Suwito, 82. Sedangkan korban tewas terbawa arus bernama Mukhtar, 38.

Deni menyebutkan, masih ada beberapa daerah di Jakarta, yang terendam. Salah satunya di Greenville, Jakarta Barat. BPBD menyediakan tujuh pompa milik Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta untuk menyedot air ke sungai.

"Kita perkirakan dalam satu dua hari ini air sudah surut di daerah Greenville. Karena area yang terendam cukup luas, ada dua RW. Yakni RW 9 dan RW 10," tutup dia. 

Posting Komentar

2 Komentar