Kabar Dari Desa | 60% Jalan Kabupaten Di Kecamatan Sungkai Barat Rusak Parah

Salah satu titik jalan poros Desa Tanjung Jaya ke Desa Sinar Harapan Kecamatan Sungkai Barat sepanjang  8 Km rusak parah. kondisi jalan itu berlumpur dan licin, sehingga sulit dilalui dan pengemudi harus berhati-hati saat melintasinya, Jumat (27-3). YUDHI HARDIYANTO

Kotabumi, Mediawarga.info--Sekitar 60 persen jalan kabupaten di Kecamatan Sungkai Barat, Lampung Utara rusak parah. Dampaknya, akses transportasi bagi warga yang melintas di wilayah tersebut terhambat.    

Camat Sungkai Barat, Abdurahman di ruang kerjanya, Jumat (27/3) mengatakan dari 10 desa wilayah administrasi kecamatan, yakni; Way Isem, Sinar Harapan, Cahaya Mas, Tanjung Jaya, Gunung Raja, Negeri Batin Jaya, Comok, Sinar Jaya, Negeri Sakti, Gunung Maknibai dan Kubu Hitu. Titik jalan yang mengalami kerusakan parah ada di Desa Tanjung Jaya mengarah ke Desa Sinar Harapan sepanjang sekitar 8-7 km, Desa Negeri Batin ke Comok sekitar 7 km, Gunung Raja ke Desa Sinar Harapan sekitar 4 km dan Desa Way Isem ke Sinar Harapan sekitar 2 Km.

“Dari 10 desa di Kecamatan Sungkai Barat, diperkirakan sekitar 60 persen jalan kabupaten yang melintas di desa setempat telah mengalami kerusakan” ujarnya. 

Kerusakan jalan desa di wilayah bervariasi. Rata-rata berlubang dengan kedalaman sekitar 3 cm s/d 10 cm. Sedangkan untuk kerusakan jalan terparah ada di Desa Tanjung Jaya. Jalan poros desa di wilayah tersebut telah menjadi kubangan lumpur saat musim penghujan dan di beberapa titik jalan desa setempat kedalaman lumpur bisa mencapai lebih dari 30 cm. Selain licin, di beberapa titik ruas jalan yang menanjak di desa itu juga sulit dilalui kendaraan. Bahkan, beberapa mobil pernah terperangkap semalaman karena terjebak lumpur di ruas jalan tersebut. 

“Akibat rusaknya jalan poros di Desa Tanjung Jaya, kendaraan milik warga atau orang yang melintasinya terutama saat musim penghujan mesti lebih hati-hati dan beberapa kejadian, ada mobil sempat menginap di jalan itu karena terjebak lumpur” kata dia. 

Menyoal upaya perbaikan, dia mengaku hal itu telah diusulkan dalam Musrembang kecamatan dan telah disampaikan ke Kabupaten. Terkait kapan perbaikan jalan dapat segera terealisasi, lagi-lagi tergantung dari kondisi keuangan daerah. 

“Usulan telah disampaikan ke kabupaten dan untuk realisasi perbaikan, pihak kecamatan hanya dapat menunggu karena itu lagi-lagi tergantung dari keuangan yang ada di daerah” kata  Abdurahman kembali. (YUD) 


Penulis: Yudhi Hardiyanto
Jurnalis Lampung Post

Posting Komentar

0 Komentar